Konsep Dasar HTML

Hasil gambar untuk html
Pada pertemuan kali ini saya akan berikan sedikit lagi tutorial nih mengenai Web Desain tentang Konsep dasar HTML. Tahu kan anda apa itu HTML? HTML adalah singkatan dari HyperText Markup Languange yang merupakan bahasa starndar yang digunakan untuk membuat dokumen halaman sebuah Web.







Adapun beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk membuat sebuah halaman Web dengan HTML diantaranya adalah sebagai berikut :
  • Mengontrol Halaman dari sebuah Web serta kontennya
  • Mempublikasi dokumen secara online sehingga dapat di akses
  • Membuat Online form untuk menangani sebuah program pendaftaran
  • Menambah Objek-objek seperti gambar, video, animasi dan lain-lain
Dalam membuat sebuah halaman dokumen juga memiliki standar atau struktur dasar HTML yang bisa anda lihat seperti di bawah ini :


<html>
   <head>
        <title>.............</title>
   </head>
   <body>
   ..... Di sini adalah isi dari sebuah halaman web
   </body>
</html>
Keterangan :
  1. Tag <html>....</html> merupakan tag yang menjelaskan halaman web berupa dokumen HTML
  2. Tag <head>....</head> merupakan tag yang berisi isi atau keterangan informasi sebuah halaman web
  3. Tag <title>....</title> merupakkan tag yang berisi Judul dari sebuah halaman web
  4. Tag <body>....</body> merupakan tag yang di dalamnya berisi layout dari halaman web
Semoga sedikit pembahasan mengenai Web Desain dengan sub materi Konsep dasar HTML ini dapat bermanfaat untuk anda dan Terima kasih atas kunjungannya... Sampai Jumpa

0 komentar:

Tolong komennya yang berhubungan dengan artikel yang ada,Komentar yang
mengarah ke tindakan akan di hapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter